HATI MISI
Ketika berbicara tentang misi, kita harus sadar bahwa bukan hanya membuka tanah baru saja, tapi juga tanah lama yang harus diperhatikan juga. Jikalau membaca Mazmur 137:1-9, kita menemukan alasan orang Israel yang hidup dalam tawanan mereka di Babel tersiksa hatinya. Mereka rindu untuk kembali ke tanah kelahiran mereka di Israel. Hal ini memberikan inspirasi bagi kita dengan 3 pertanyaan yang dapat kita ajukan pada diri kita sendiri.
1. Hal apakah yang Anda mimpikan?
Pemazmur memiliki kerinduan yang besar untuk kembali hidup lagi di Zion. Jika pemazmur masih bermimpi untuk kembali ke Zion, bagaimana dengan Anda? Mimpi apakah yang tersembunyi di dalam hati Anda? Apa yang akan Anda lakukan, jika Allah menyertai Anda? John Maxwell memberikan nasihat yang baik kepada orang-orang Kristen. Katanya: (a). “Jangan menyerah dengan impian Anda, sekalipun Anda memulainya dengan kurang baik.” (b). “Jangan menyerah dengan impian Anda sekalipun keluarga tidak mendukung.” (c). Jangan menyerah dengan impian Anda jika perjalanan Anda penuh kejutan.” (d). “Jangan menyerah dengan impian Anda sekalipun membutuhkan waktu yang lama untuk digenapi. Apakah Anda masih terus memimpikan kampus-kampus, sekolah-sekolah, suku-suku tertentu berbalik kepada Bapa di sorga? Apakah yang Anda impikan?
2. Hal apakah yang membuat Anda menangis?
Sang pemazmur masih menangis tentang kehidupan yang dijalaninya di Babel. Ia menangis tentang masa penawanan umat Tuhan di Babel. Apakah yang membuat Anda menangis? Beban apakah yang terdapat di dalam hati Anda yang membuat Anda memiliki belaskasihan terhadap orang lain? Apakah tanah-tanah “pelayanan” lama kita sudah tidak menghasilkan buah yang baik sehingga kita menangisinya?
3. Hal apakah Anda sedang nyanyikan?
Pemazmur tidak menyanyikan hal-hal buruk, tetapi ia menyanyi tentang berkat-berkat Allah atas umatNya. Ia menyanyikan tentang keadilan Allah. Apakah yang sedang Anda nyanyikan setiap saat di dalam hidup Anda? Hal apakah yang menyebabkan Anda bersukacita? Karena itu, dalam bulan-bulan misi kita saat ini, tanyakan ketiga pertanyaan ini dalam diri Anda tentang apa yang akan Anda lakukan. Ambillah bagian dalam rencana Allah atas bangsa kita.
0 comments:
Post a Comment